Dalam rangkaian acara BOD-2 Leaders Development Mission dengan tema “Strategic Business and Risk Leader”, Harsono Budi Santoso, Direktur Perencanaan & Pengembangan Bisnis Pertamina Patra Niaga, berbagi wawasan terkait dengan transformasi industri energi dan tantangan yang dihadapi dalam manajemen bisnis dan risiko di era perubahan yang cepat.
Dalam materinya, Budi menyoroti bagaimana hampir semua sektor industri saat ini tengah mengalami transisi atau transformasi, termasuk industri energi yang memiliki peran vital dalam mendukung ketahanan energi nasional.
"Di industri energi, kita menghadapi pressure untuk melakukan transisi, salah satunya terkait dengan adanya isu Climate Change yang menjadi masalah bagi kita semua." ujar Budi saat menyampaikan materi pada Selasa, (19/11).
Menggali lebih dalam mengenai transisi energi, Budi menjelaskan tantangan konversi penggunaan minyak tanah ke elpiji yang terjadi beberapa tahun lalu. Apabila peralihan minyak tanah ke gas elpiji hanya dilakukan oleh satu orang akan lebih mudah, tetapi hal ini akan menjadi sebuah gerakan apabila diterapkan untuk seluruh masyarakat Indonesia.
"Kalau kita mengajarkan peralihan minyak tanah ke elpiji itu untuk seluruh masyarakat Indonesia ini menjadi sebuah gerakan," tambahnya.
Maka dengan hal ini Budi menegaskan perlu adanya pemimpin untuk melihat semua aspek yang ada dalam proses peralihan atau transisi ini. Adanya pemimpin baik strategis maupun operasional, penting untuk mengelola perubahan dan risiko.
BOD-2 Leaders Development Mission merupakan program yang diinisiasi oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Badan Umum Milik Negara (BUMN), yang bertujuan untuk mengembangkan para pemimpin tingkat menengah (BOD-2) di perusahaan BUMN. Program ini dirancang untuk mencetak pemimpin yang efektif dan sesuai dengan nilai-nilai AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif) yang menjadi pedoman bagi BUMN.