Pertemuan ini dihadiri sejumlah perusahaan BUMN, seperti perwakilan dari PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. BNI yakni Ashwindo Gemilang yang menjabat sebagai HC Talent Management & Succession Department Head serta Zahwa Islami dari HC Career Management & Development.
Kegiatan HC Matchmaking DeepDive BRI – Taspen ini berfokus pada manajemen kinerja individu, sistem evaluasi kerja, dan retensi karyawan, hingga strategi human capital, pengembangan karier, serta pola rekrutmen, promosi, dan mutasi pegawai. Selama tiga hari, peserta diharapkan dapat saling bertukar pengalaman dan pengetahuan dalam rangka memperkuat praktik terbaik pengelolaan SDM di perusahaan masing-masing.
FHCI menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kolaborasi antar-BUMN untuk mencetak sumber daya manusia yang unggul, adaptif, dan berdaya saing. Dengan mengusung semangat “Excellent People – Excellent Business”, forum ini diharapkan menjadi wadah yang efektif dalam memperkuat transformasi human capital di era persaingan global yang semakin ketat.
